Kajian Kitab A'lamus Sunnah Al-Mansyurah - Pertanyaan ke 89
Bismillah, ...
Berikut teks Pertanyaan ke 89 dan Jawabannya:
Pertanyaan ke 89:
Apakah dakwah para Rasul sepakat pada apa-apa mereka perintahkan dengannya dan mereka larang darinya?
Jawaban:
Penjelasan Ustadz Qomar ZA, Lc:
Hal senada dijelaskan oleh Imam Syaukani dalam Irsyadul I'tiqad tentang hal-hal yang disepakati para Nabi dalam ajaran mereka.
Adapun ibadah dalam mendekatkan diri kepada Allah ta'ala bisa berbeda-beda. Misalkan kita diberi kewajiban shalat 5 waktu, umat yang lainnya berbeda pula rincian shalatnya. Umat yang lain juga diwajibkan berpuasa, tetapi apakah sama puasa mereka dengan puasa kita? Tentu tidak. Puasa kita jauh lebih ringan. Bahkkan apa-apa yang diharamkan pada suatu kaum ternyata dihalalkan untuk umat lainnya. Contoh lain, Bani Israil diharamkan atas mereka memakan lemak, tetapi dibolehkan atas kita. Dan lain sebagainya.
Apakah hikmah itu semua?
Yaitu sebagai ujian dari Allah ta'ala kepada umat tersebut. Jika itu haram, hendaknya umat bersabar dan jika itu halal maka hendaknya bersyukur. Tujuannya, untuk mengetahui siapa dari mereka yang lebih bagus amalannya.
Posting Komentar untuk "Kajian Kitab A'lamus Sunnah Al-Mansyurah - Pertanyaan ke 89"